Warga Pelantar 3 Rayakan Ulang Tahun Sha Nio Fo Cu

Katakepri.com, Tanjungpinang –
Warga Pelantar 3 Tanjungpinang Antusias Perayaan Ulang Tahun Sha Nio Fo Cu, di hadiri Walikota Tanjungpinang, H. Lis Darmansyah SH, Selasa Malam (07/11).

Acara Selasa malam ini sangat meriah, terlihat Warga Tionghoa penuh suka cita memeriahkan perayaan ulang tahun Sha Nio Fo Cu di klenteng Plantar 3 Tanjungpinang.

Acara ini dirayakan setiap tahun dimana tujuannya untuk memanjatkan doa untuk masyarakat Tionghua yang ada di Tanjungpinang.

Dalam perayaan tersebut Terlihat Walikota Tanjungpinang ikut Mengahadiri merayakan acara tersebut, dimana dengan hadirnya Lis Darmansyah Menambah kemeriahan acara Ulang Tahun tersebut.

Lis, dalam sambutannya Mengayakan kepada seluruh warga Tionghoa agar bersatu demi Kemajuan Kota Tanjungpinang yang lebih baik kedepannya

“hendaknya warga Tionghua bersatu padu, menjaga kekompakan dan saling bekerja sama untuk kemajuan Tanjungpinang,” kata Lis.

lis dalam kesempatan ini juga berharap dimana dengan di gelarnya acara perayaan seperti ini bisa memberikan manfaat untuk warga Tionghoa, Yang ada di Tanjungpinang, khususnya masyarakat Tionghoa di pelantar 3 yang merayakan.

“Saya berharap acara seperti ini bisa memberikan manfaat bagi warga Tionghoa yang merayakan kususnya yang di pelantar 3 ini,” Harapnya.

Ia juga mengatakan Pertumbuhan ekonomi saat ini di Tanjungpinang Sedikit Menurun, dengan demikian ia mengharapkan agar seluruh masyarakat Tionghoa di Tanjungpinang selalu menjaga kekompakan demi terwujudnya ekonomi 2018 yang lebih baik lagi.

“Mari kita Saling bekerja sama untuk memajukan kota Tanjungpinang kedepan, Sukses buat masyarakat Tionghoa,” tutupnya. (Angga)