Katakepri.com, Tanjungpinang – Lapak jajanan Twist Potato di Mall TCC Tanjungpinang ternyata bisa meraup keuntungan tidak terduga.
Seperti kita ketahui beberapa tahun terakhir, Kepri khususnya kota Tanjungpinang saat ini sedang mengalami perekonomian yang memprihatinkan, Terlihat tempat-tempat jualan dan Lapak di Mall-mall ternama di kota Tanjungpinang banyak yang minggat dan gulung tikar.
Salah satu Contoh Mall TCC Tanjungpinang, terlihat toko-toko yang tadinya ramai dengan berbagai macam tipe jualanya kini sudah mulai sepi, sebagian dari mereka ada yang pindah dan sebagian lagi lebih memilih gulung tikar, ini semua akibat dari melambatnya perekonomian di kota Tanjungpinang, Mall TCC kini semakin sepi akan pengunjung.
Berbeda dengan toko-toko dan Lapak lainya yang memilih pindah dan gulung tikar, Twist Potato salah satu Lapak jajanan ringan yang bertempat di Mall TCC ini memilih untuk tetap bertahan.
Alasannya karena mereka bisa Meraup keuntungan jutaan rupiah per harinya, mereka optimis bisa bertahan di dalam lesunya perekonomian di kota Tanjungpinang sekarang.
Twist Potato jajanan ringan dan sederhana ala luar negri ini banyak di minati pengunjung, siapa sangka jajanan berbahan kentang yang di tusuki lidi lalu di goreng layaknya sate ini bisa Meraup keuntungan jutaan rupiah per hari.
Seperti di sampaikan Lina, Owner dari twist Potato ini mengatakan, berbeda dengan toko-toko dan Lapak lai nya, usaha jajanan Twist Potato miliknya ini selalu ramai pembeli.
“Iya jualan twist Potato milik saya ini lumayan ramai, berbeda lah dengan mereka-mereka,” sebutnya.
Ia menyebutkan omzet penjualan twist Potato miliknya bisa mencapai keuntungan jutaan rupiah perharinya.
“Enggak menentu ya, omzet perhari kami jualan itu sekitar jutaan gitu lah,” ujarnya.
Lanjutnya Lina mengatakan, para pembeli twist Potato miliknya tidak hanya datang dari warga asli kota Tanjungpinang, mereka orang asing yang datang berlibur ke kota Tanjungpinang juga turut meramaikan jualanya.
“Tidak cuma warga kita saja bang, warga asing juga sering membeli jajanan kami, orang Malaysia, singapore,” katanya.
Lina dalam hal ini juga berharap agar Pemerintah membantu para penjual yang berada di Mall TCC, dengan selalu mengadakan acara di Mall TCC, kata Lina acara-acara tersebut sebagai penarik para pengunjung untuk datang.
“Ya saya berharap Pemerintah setiap kali mengadakan acara di sini lah , ya acara semacam itu sebagai penarik pengunjung datang kesini,” tutupnya.(Angga)