Bintan sebagai Tuan Rumah Woodball Atas Pasir Pertama di Dunia

katakepri.com, Bintan – Keindahan desnitasi wisata bahari Kabupaten Bintan tidak asing lagi terdengar dan telah banyak menarik perhatian turis-turis asing. Terutama hamparan pasir pantainya yang membentang dengan butiran pasir putih membuat Bintan menjadi tuan rumah dalam menggelar beberapa event olahraha internasional.

Salah satu event olahraga dalam skala internasional seperti Woodball sudah beberapa kali dilaksanakan. Akan tetapi, pertandingan Woodball yang selama ini dilakukan di atas rumput, pada tahun ini diberi inovasi dan akan dilakukan di atas pasir pantai.

Event yang mampu menarik peserta dari 10 negara di belahan dunia ini akan dilaksanakan pertama kali di Bintan tepatnya di Pantai Bintan Lagoon Resort Kawasab Wisata Lagoi pada tanggal 09 s.d 12 Agustus. Hal ini dibenarkan oleh Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Bintan Lukky Zaiman Prawira, S.STP, M.Si saat memimpin rapat persiapan di ruang rapat III Kantor Bupati Bintan Bandar Seri Bentan, Senin (7/7).

Berdasarkan rekapitulasi data dari panitia, peserta yang akan berlaga nantinya berjumlah 146 atlit berasal dari 10 negara termasuk Indonesia. Dengan rincian 13 peserta dari India, 6 peserta dari RRC, 11 peserta dari Uganda, 40 peserta dari China Taipei, 5 peserta dari Malaysia, 20 peserta dari Korea, 11 peserta dari Vietnam, 10 peserta dari Singapura, 16 peserta dari Hongkong dan 14 peserta mewakili tuan rumah Indonesia.

Kadis Pariwisata saat ditemui seusai rapat persiapan menyatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Bintan saat mendukung event yang berpotensi wisata besar ini. Dirinya mengharapkan agar semua pihak yang ada baik dari Instansi Pemerintahan maupun swasta dapat saling berkoordinasi demi kesuksesan event Woodball ini.

“Pemkab Bintan akan mendukung penuh kegiatan ini. Kami juga menghimbau kepada masyarakat kita yang ingin menyaksikan nantinya dapat langsung datang ke lokasi event Woodball ini. Woodball di atas pasir ini pertama di dunia dan kta harapkan dapat menjadi salah satu magnet wisata di Bintan” tutupnya. (Red/Hum)