Serius Bongkar Mafia Beras Oplosan, Andi Cori Akan Laporkan Distributor Beras Batak Raya ke Polda Kepri dan Kementerian Pertanian

Katakepri.com, Tanjungpinang – Usai adanya temuan beras Oplosan yang ditemukan oleh Andi Cori pada merk beras Batak Raya membuat perhatian publik yang cemas karena kualitas beras yang ada semakin buruk.

Berdasarkan pantauan media di lini masa media sosial, banyak masyarakat yang mengeluhkan kualitas beras di Kepri ini semakin jelek dan tak seperti biasanya.

Lambannya tindakan pemerintah untuk melakukan investigasi membuat Andi Cori semakin gerah.

Dalam sebuah kesempatan, Andi Cori menyampaikan bahwa sindikat permainan beras Oplosan ini tidak bisa lagi dibiarkan karena menyangkut kesehatan dan hal masyarakat sebagai konsumen terabaikan.

Distributor beras dan perusahaan pengemas beras juga dituding meraup keuntungan hingga ratusan milyar yang diperoleh dari mengoplos beras premium dengan beras kualitas jelek.

“Saya sedang siapkan langkah hukum dengan membawa laporan dan bukti-bukti yang ada terkait temuan beras Oplosan. Nantinya kita akan segera berangkat ke Polda Kepri dan Kementerian Pertanian”, ujar Andi Cori.

Andi cori juga menambahkan bahwa peristiwa pengoplosan beras ini sebelumnya juga pernah terjadi di tahun 2017 dan 2021. Dan kembali terjadi pada tahun ini jelang lebaran.

“Semoga kita bisa mengungkap kasus ini sehingga mafia beras Oplosan ini dapat segera diproses hukum”, tutup Andi Cori. (Red)