Katakepri.com, Tanjungpinang -Melalui Pelabuhan Sri Bintan Pura (SBP) Tanjungpinang, 216 calon Jamaah Haji Tanjungpinang berhasil diberangkatkan Selasa (17/07) pagi.
Dengan menggunakan Kapal Ferry Oceanna 10 keberangkatan calon Jamaah Haji berjalan kondusif. Sebelum berangkat, para calon Jamaah Haji tersebut diantar oleh jajaran Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kota Tanjungpinang menggunakan Bus.
General Manager (GM) PT Pelindo C. Tanjungpinang I Wayan Wirawan saat di konfirmasi di Pelabuhan SBP membenarkan keberangkatan tersebut. Kata Wayan, dengan jumlah 216 calon Jamaah Haji, 1 unit Oceana 10 berkapasitas 220 orang sudah cukup untuk menghantar Jamaah Haji kloter pertama tersebut dengan selamat.
Dalam hal ini Wayan juga berharap fasilitas dan kualitas Fery Oceana kedepannya bisa terus ditingkatkan mengingat Fery Ocena setiap tahun menjadi alat transportasi alternatif untuk menghantar para calon Jamaah Haji ke Batam.
“Dan semoga Jemaah selalu dalam keadaan sehat,” pungkasnya. (Angga)