Katakepri.com, Bintan – Pemerintah Kabupaten Bintan menerima kunjungan kerja PT. Norinco untuk berinvestasi dalam rangka pengembangan Kabupaten Bintan. Kunjungan kerja tersebut disambut baik oleh Bupati Bintan, Roby Kurniawan bersama Jajaran OPD Bintan terkait di Ruang Rapat 2 Kantor Bupati Bintan, Bandar Sri Bentan, Senin (17/10) pagi.
Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Bintan, Indra Hidayat mengatakan bahwa potensi Kabupaten Bintan yang berada diposisi strategis Internasional berdekatan dengan Singapura dan Malaysia. Kabupaten Bintan juga didukung dengan keberadaan kawasan ekonomi khusus Galang Batang, kawasan Free Trade Zone, Kawasan Wisatawan bertaraf internasional Lagoi, serta kondisi geo politik, geo strategi, dan geo ekonomi yang cenderung stabil.
Selain lokasi yang strategis, Kabupaten Bintan juga di dukung dengan keberadaan insfratruktur pelabuhan yang cukup memadai, seperti adanya Pelabuhan Ferry Berakit, Terminal Ferry Bintan Lagoon, Bandar Bintan Telani, Bulang Linggi Tanjung Uban, serta progres pembangunan untuk Bandara International Lobam.
Bupati Bintan Roby Kurniawan saat memimpin rapat mengatakan sangat mendukung apabila PT. Norinco ingin berinvestasi di Kabupaten Bintan, karena Bintan banyak memiliki potensi yang masih bisa dibangun. Sebagai mana dalam pembahasan tersebut, PT. Norinco berkeinginan untuk berinvestasi di bagian dermaga pelabuhan. Namun selain dermaga, Kabupaten Bintan juga memiliki prospek yang baik jika ingin berinvestasi. Apalagi dengan terbangunnya jembatan Batam – Bintan, yang tentunya akan membuat banyak industri berdiri dan pastinya akan lebih menguntungkan bagi investor.
kita tentunya sangat menyambut baik dengan adanya investor yang ingin berinvestasi di Kabupaten Bintan. Hal ini tentu akan membuat Kabupaten Bintan menjadi daerah lebih berkembang dan maju kedepannya,” tutupnya. (*)