Katakepri.com, New York – Petenis top Rafael Nadal melewati duel empat set melawan Fabio Fognini untuk lolos ke babak ketiga US Open 2022. Nadal comeback sebelum akhirnya menang.
Nadal menghadapi Fognini di laga babak kedua yang dilangsungkan Stadion Arthur Ashe pada Jumat (2/9) pagi WIB. Petenis berusia 36 tahun itu memetik kemenangan 2-6, 6-4, 6-2, 6-1 dalam pertarungan berdurasi lebih dari 2,5 jam.
Di pertandingan itu Nadal mengalami insiden berdarah ketika mengembalikan servis Fognini di set terakhir. Raket Nadal memantul ke lantai lalu mengenai hidungnya sendiri sampai berdarah.
Petenis Spanyol itu kemudian mendapatkan perawat medis di pinggir lapangan sebelum melanjutkan permainan. Nadal mengakhiri perlawanan Fognini usai pengembalian lawan membentur net.
Hidung Rafael Nadal berdarah akibat terkena raketnya sendiri di akhir set keempat saat mengalahkan Fabio Fognini di US Open 2022. (Photo by Frey/TPN/Getty Images) Foto: Getty Images/Frey/TPN
Meski menang, Nadal memulai pertandingan dengan buruk usai kalah di set pertama dan tertinggal 2-4 di set kedua sembari melakukan 23 unforced error. “Salah satu start terburuk, mungkin yang pernah kulakukan tapi itu memang bagian dari permainan,” kata dia di situs resmi turnamen.
“Anda mesti tetap rendah hati, anda mesti menerima situasi ini. Sebulan ini tidak mudah bagiku, jadi aku tahu hal ini bisa terjadi. Ini adalah sebuah kesempatan lain untukku. Aku toh masih hidup setelah pertandingan semacam ini. Ini berarti banyak.”
Rafael Nadal mengincar titel US Open kelima di dalam kariernya sekaligus titel Grand Slam ke-23 untuk menyamai torehan Margaret Court. Di laga selanjutnya, Nadal akan berjumpa dengan Richard Gasquet.
Di kelompok putri, petenis nomor satu Iga Swiatek menang mudah atas Sloane Stephens 6-3, 6-2 untuk lolos ke babak ketiga US Open 2022. Sedangkan Petra Kvitova bahkan tidak perlu berkeringat usai lawannya, Anhelina Kalinina mundur. (Red)
Sumber : detik.com