Cara Meningkatkan Imunitas Anak

Katakepri.com, Jakarta – Lonjakan COVID-19 yang saat ini terjadi di Indonesia tidak hanya menyerang orang dewasa, tetapi juga anak-anak. Sayangnya, program vaksinasi yang dapat mencegah diri dari virus Corona belum tersedia untuk anak-anak di bawah usia 12 tahun. Karenanya, banyak orang tua yang mencari tahu bagaimana cara meningkatkan imunitas anak agar terhindar dari virus Corona.

dr Fauzi Mahfuzh dari RSUP Persahabatan menyebut, per 12 Juli 2021 diketahui 9.8 persen kasus positif nasional adalah anak-anak usia 6-18 tahun. Untuk itu, penting bagi orang tua untuk membantu anak meningkatkan imunitas dengan cara berikut.

1. Sajikan lebih banyak buah dan sayuran.

Dikutip dari Parents, (15/7/2021) penulis buku The Family Nutrition Book William Sears MD menyebut jika konsumsi buah dan sayur yang kaya fitonutrien sangat bermanfaat untuk meningkatkan imunitas.

Cara meningkatkan imunitas anak dengan konsumsi buah sayur ini dapat meningkatkan produksi sel darah putih yang melawan infeksi dan menghalangi virus.

Studi lain menunjukkan bahwa konsumsi sayur dan buah kaya fitonutrien seperti wortel, kacang hijau, jeruk, dan stroberi dapat melindungi anak dari penyakit kronis seperti kanker dan penyakit jantung di masa dewasa.

2. Tingkatkan waktu tidur.

Sebuah penelitian menyebut kurang tidur dapat membuat anak lebih rentan terhadap penyakit.

Seorang bayi mungkin membutuhkan hingga 16 jam waktu tidur sehari, balita membutuhkan 11 hingga 14 jam, dan anak-anak prasekolah membutuhkan 10 hingga 13 jam.

“Jika anak Anda tidak bisa atau tidak mau tidur siang di siang hari, cobalah untuk menidurkannya lebih awal,” kata Dr Kemper, Direktur Pusat Pendidikan dan Penelitian Anak Holistik di Rumah Sakit Anak Boston.

3. Beri ASI

ASI mengandung antibodi penambah kekebalan tubuh. ASI dapat menjaga bayi dari infeksi telinga, alergi, diare, pneumonia, meningitis, infeksi saluran kemih, dan sindrom kematian bayi mendadak (SIDS).

Kolostrum yang mengalir dari payudara selama beberapa hari pertama setelah kelahiran, sangat kaya akan antibodi penangkal penyakit.

dr Jully Neily Kasie Sp A dari RSUP Persahabatan juga menyebut jika I u yang positif COVID-19 masih bisa memberi ASI selama tetap menjaga protokol kesehatan. Lanjutnya, belum ada penelitian yang bisa membuktikan bahwa virus Corona dapat menular melalui ASI sehingga para ibu tetap disarankan untuk menyusui bayinya.

4. Ajak anak berolahraga

Penelitian menunjukkan bahwa olahraga adalah cara meningkatkan imunitas yang sangat baik bagi orang dewasa dan anak-anak.

Supaya anak mau berolahraga, ajaklah ia untuk olahraga bersama dengan cara yang mengasyikkan. Orang tua bisa menemani anak untuk terus aktif dan menemani anak melakukan aktivitas yang ia sukai.https://2f5637c4016cfe39c92d4160451e606c.safeframe.googlesyndication.com/safeframe/1-0-38/html/container.html

5. Jauhkan anak dari asap rokok

Asap rokok mengandung lebih dari 7.000 bahan kimia berbahaya, banyak di antaranya dapat mengiritasi atau membunuh sel-sel dalam tubuh.
Kabar buruknya, anak-anak bernapas lebih cepat dari orang dewasa sehingga mereka lebih rentan terhadap efek berbahaya dari asap rokok.

Selain itu, sistem detoksifikasi alami anak juga kurang berkembang. Sehingga, berhenti merokok atau merokok di luar ruangan jadi cara meningkatkan imunitas anak yang patut Anda pertimbangkan. (Red)

Sumber : detik.com