Katakepri.com, Tanjungpinang – Peduli sesama di bulan suci Ramadhan, Srikandi Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Perkumpulan Pemuda Tempatan (Perpat) Kota Tanjungpinang berbagi kepada anak yatim piatu dan kaum duafa.
“Tujuan kegiatan ini ialah untuk menanamkan sikap kepedulian antar sesama, mempererat tali silaturrahmi serta berbuat kebajikan di bulan suci Ramadhan,” tutur Ita Ketua Srikandi DPD Perpat Kota Tanjungpinang.
Adapun bantuan yang diberikan pada kegiatan ini berupa 150 cup kolak, 50 kotak mie goreng dan 4 dus Aqua.
Untuk panti asuhan atau yayasan yang dituju pada kegiatan ini sendiri ada 4. Diantaranya, panti asuhan Hidaytullah yang berada di Matador, panti asuhan Muhammadiyah di Kamboja.
Dilanjutkan panti asuhan Muhammadiyah yang berada batu 08 atas dan pesantren Al Khoir di batu 14 Kijang.
“Jumlah bantuan yang kita berikan berbeda-beda tergantung jumlah anak-anak panti asuhan yang ada.
Panti asuhan Hidayatullah matador kita berikan 75 cup kolak dan 10 kotak mie goreng, panti asuhan Muhamadiyah Kamboja kita berikan 25 cup kolak dan 10 kotak mie goreng,”
“Panti asuhan Muhamadiyah batu 8 atas kita berikan 25 cup kolak dan 10 kotak mie goreng sementara pesantren Al Khoir batu 14 kijang kita berikan 25 cup kolak dan 20 kotak mie goreng,” jelas Iya.
Dengan hati yang tulus dan ikhlas mewakili segenap pengurus DPD Perpat dan Srikandi, Ita berharap kegiatan yang dilakukannya ini mendapat keberkahan dari Allah SWT.
Tak lupa juga Ita meminta doa dan dukungan seluruh element masyarakat Tanjungpinang agar kegiatan sosial seperti ini bisa terus dilakukan.
“Semoga program kegiatan awal kami ini mendapat keberkahan dibulan suci Ramadhan. Amin. Kami juga mohon doa dan dukungannya,” pungkasnya. (Angga)