Katakepri.com, Jakarta – Batuk yang terjadi pada anak dapat membuatnya tidak nyaman. Penyebabnya beragam mulai dari upaya alami tubuh dalam mengeluarkan lendir dari bagian belakang tenggorokan, infeksi bakteri atau virus, faktor udara dan lingkungan, atau gejala asma.
Sepanjang batuk pada anak tersebut tidak membuatnya sulit tidur, mengurangi nafsu makan atau mengganggu pernapasan sebenarnya tidak perlu muncul kekhawatiran berlebih dari orangtua.
Orangtua dapat membantu anak yang sedang batuk itu merasa lebih nyaman dengan memberikan obat batuk alami sebagai salah satu alternatif.
Berikut obat batuk anak alami yang dilansir Parents dan Healthline:
1. Madu
Madu merupakan salah satu obat batuk alami. Penelitian telah menunjukkan bahwa madu lebih baik daripada obat untuk meredakan batuk dan membantu balita yang sakit tidur lebih baik. Madu juga aman untuk anak-anak usia di atas 1 tahun. Anak-anak senang minum madu karena rasanya yang manis.
Bahkan madu hitam dapat bekerja dengan baik karena mengandung antioksidan yang lebih tinggi. Berikan setengah sendok teh untuk anak-anak usia 1 hingga 5 tahun. Untuk anak-anak usia 6-11 tahun, berikan satu sendok teh. Namun jangan pernah memberi madu kepada bayi di bawah satu tahun. Mereka dapat mengalami keracunan dari bakteri di madu tersebut.
2. Sup Ayam
Sup ayam disebut lebih dari obat tradisional. Penelitian menunjukkan bahwa sup ayam memiliki sifat anti-inflamasi. Temperaturnya yang hangat juga dapat membantu melonggarkan lendir di saluran hidung.
3. Air Hangat
Air hangat merupakan salah satu obat batuk anak alami untuk batita yang sangat baik karena dapat mengencerkan lendir. Air hangat dapat menjaga bayi Anda tetap terhidrasi. Minumlah air hangat dicampur dengan madu.
4. Larutan Garam
Salah satu obat batuk anak alami dan bisa untuk anak umur 3 tahun yakni garam dan air. Cukup campur satu setengah sendok teh garam dengan sekitar 300 ml air, lalu minta anak Anda berkumur. Larutan garam ini dapat meredakan iritasi tenggorokan yang menyebabkan batuk.
Namun ingat ya, larutan garam ini hanya boleh diberikan kepada anak di atas balita. Karena mereka sudah dapat berkumur tanpa menelan larutan garam.
5. Tinggikan Kepala dengan Bantal
Tinggikan kepala balita Anda dengan bantal tambahan di malam hari. Hal ini akan membuka saluran pernapasan sehingga hidung tidak mampet. Untuk bayi, masukkan batal di bawah kasur. Namun hubungi dokter, jika anak Anda berumur kurang dari 4 bulan.
6. Gunakan Cool-Mist Humidifier
Letakkan Cool-Mist Humidifier di kamar anak Anda untuk membantu melegakan hidung. Hal ini dapat meringankan batuk pada anak di malam hari. Namun ingat jangan lupa sering ganti airnya karena bakteri dan jamur tumbuh dengan cepat.
7. Essential Oil
Obat batuk anak alami lainnya yakni essential oil. Produk-produk herbal ini semakin populer dan beberapa mungkin efektif untuk meredakan batuk atau nyeri otot ketika dioleskan pada kulit atau menyebar ke dalam air. Namun bicarakan dengan dokter anak Anda sebelum menggunakan minyak esensial. Tidak semua minyak aman untuk balita dan dosisnya tidak diatur. (Red)
Sumber : detik.com