Katakepri.com, Tanjungpinang – Pandemi Covid 19 mengharuskan beberapa kegiatan di Calendar Of Events Dinas Pariwisata dan Kebudayaan (Disparbud) Kota Tanjungpinang ditiadakan.
“Pokoknya yang melibatkan banyak orang seperti Dragon Boat Race dan Festival Pulau Penyengat selama masa pendemi ini dinyatakan tak ada,” kata Kadisparbud, Surjadi, Senin (20/07).
Menurut penuturannya, sebab ditiadakannya beberapa kegiatan pada Calendar Of Events Dinas Pariwisata dan Kebudayaan bukan hanya karena kondisi Covid semata, tetapi juga menyoal pada kondisi penganggaran.
“Dari refocousing dan rasionalisasi anggaran, untuk kegiatan kita dipangkah hampir 40 persen. Jadi, 39 persen kegitan kita ditiadakan,” ujarnya.
Namun, lanjut Surjadi, masih ada beberapa kegiatan yang dipertahankan karena dapat dilaksnakan dengan cara Virtual, salah satunya pentas seni.
“Dan perlu dimengerti Calendar Of Events itu tidak semua ada di Disparbud saja, sebagian kegiatan juga ada di komunitas, seperti kegiatan Dragon Boat di pelantar 3 yang dilakukan oleh masyarakat,” ungkapnya.
Sekarang kata Surjadi, upaya yang harus dilakukan ialah bagaimana cara para pelaku penggiat seni di Tanjungpinang punya saluran, serta bagaimana cara menyiapkan sumber daya manusianya.
“Dan kami juga sedang menggerakkan potensi wisata lokal termasuk Batam, Bintan dan Tanjungpinang,” pungkasnya. (Angga)