Katakepri.com, Aceh Barat – TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-108 TA. 2020 di wilayah Kodim 0105 Aceh Barat, memberikan sosialisasi tentang protokol kesehatan kepada masyarakat di Desa Lango Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat, Sabtu (11/07/2020).
Koorlap satgas TMMD Reg Ke-108 Kapten Inf Hendra Sahputra mengatakan tim medis kesehatan Satgas TMMD ke-108 di Desa Lango memberikan sosialisasi (Edukasi) tentang protokol kesehatan diantaranya pemakaian masker pada saat keluar rumah, mencuci tangan menggunakan sabun, mengkonsumsi makanan yang bergizi, physical distancing dan menjaga kebersihan dilingkungan tempat tinggal.
Tim medis Satgas ini, bertugas untuk mendukung pelayanan kesehatan tingkat pertama bagi anggota Satgas maupun masyarakat dan mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan selama pelaksanaan (TMMD) Reg Ke-108 TA. 2020 pada masa pandemi virus Covid-19 saat ini,” ujarnya
Kopda Sutra Efendi dari Tim medis kesehatan yang tergabung dalam Satgas TMMD ke-108 TA. 2020 menjelaskan, dengan memperhatikan Protokol kesehatan dapat mencegah penyebaran virus Corona termasuk memberikan sosialisasi (edukasi) tentang pencegahan virus Covid-19 saat ini.
selain melaksanakan tugas pokoknya mendukung pembangunan kegiatan fisik dan non fisik, tim kesehatan (Medis) Satgas TMMD ke-108 turut membuka diri untuk melakukan pelayanan medis dan pemberian obat-obatan secara gratis kepada seluruh masyarakat yang sedang menderita sakit di desa Lango Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat.
” Selain untuk memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19, kegiatan sosialisasi tersebut dilaksanakan atas dasar kepedulian terhadap sesama dan rasa kekeluargaan yang terjalin selama ini antara personel Satgas TMMD Reg Ke-108 dengan warga masyarakat di Desa Lango Kecamatan Pante Ceureumen Kabupaten Aceh Barat,” ujarnya. (Red/Hum)