Melalui Posko Pramuka Peduli, Endang Serahkan Hasil Donasi Bencana Longsor Serasan

Katakepri.com, Tanjungpinang — Melalui posko pramuka peduli gerakan pramuka Kwartir Cabang Kota Tanjungpinang menggalang donasi untuk bencana longsor Serasan beberapa waktu lalu. Selanjutnya Wakil Wali Kota Tanjungpinang, Endang Abdullah, S.Kp., M.Si yang juga selaku Ketua Kwartir Cabang menyerahkan hasil penggalangan donasi tersebut kepada posko pramuka peduli kwarda Kepri dan Himpunan Keluarga Serasan (HKS) Natuna secara simbolis di ruang Wakil Wali Kota, Kantor Wali Kota, Selasa (21/3).

Ketua Harian Kwartir Cabang Kota Tanjungpinang, Kak Imam Syafi’i, S.Pd., M.Si menyampaikan, melalui posko pramuka peduli telah melaksanakan penggalangan donasi untuk korban bencana longsor Serasan. “Alhamdulillah terkumpul Rp. 30.300.000,- rupiah atas inisiasi gerakan pramuka sebagai aksi peduli atas musibah yang terjadi. Dan penyalurannya akan diserahkan kepada kwarda Kepri dan Himpunan Keluarga Serasan,” jelasnya.

Terkait hal tersebut, Endang mengapresiasi aksi sosial yang telah dilaksanakan untuk menghimpun dana dengan tujuan membantu sesama.  “Inilah aksi nyata yang dilakukan pramuka untuk misi kemanusiaan. Mudah-mudahan dengan niat yang baik ini, bantuan dapat tersalurkan sesuai dengan yang membutuhkan dan bermanfaat bagi saudara-saudara kita di Serasan,” ucapnya.

Untuk itu Endang turut mengucapkan terima kasih kepada seluruh organisasi dan masyarakat yang saling mendukung untuk meringankan kebutuhan atas musibah yang terjadi. “Terima kasih pramuka telah ikut tanggap bencana, walaupun tidak membantu korban secara langsung tetapi dengan dukungan moril dan materil ini diharapkan dapat meringankan saudara-saudara kita disana yang tertimpa musibah,” pungkasnya.

Sementara itu, ketua Himpunan Keluarga Serasan (HKS) Maskur Tilawahyu mengucapkan syukur atas bantuan dan kepedulian yang diberikan kepada warga Serasan yang terdampak. “Insha Allah bantuan ini akan kami salurkan ke ahli waris dan keluarga yang mengalami musibah. Data yang kami dapatkan sebanyak 58 korban dari musibah longsong kemarin. Alhamdulillah semua bantuan yang kami terima baik berupa uang tunai, makanan, juga pakaian telah disampaikan kepada yang berhak karena akses transportasi dan jalan menuju lokasi lancar. Semoga dengan bantuan ini menjadi berkah untuk semua,” ungkapnya. (Red)