Peringati Berdirinya 4 Tahun Pusat Kuliner Ayam Geprek Kijang “Embak Yu” Adakan Promo Menarik

Katakepri.com, Bintan – Pusat kuliner ayam geprek embak yu di kelurahan kijang kota genap empat tahun. Penyajian dan rasa ayam geprek embak yu dengan cita rasa restoran berawal dari usaha rumahan yang kini banyak di gemari pelanggan dari berbagai wilayah.

Tidak sedikit masyarakat jalan- jalan ke Kijang kota untuk singgah dan mampir di kedai kopi pusatnya ayam geprek embak yu. Berada di kampung Sungai Datuk wilayah Kijang Kecamatan Bintan Timur, setiap pelanggan dapat langsung singgah untuk merasakan pedas nya sambal dan gurihnya ayam geprek, hasil olahan kuliner embak yu di kijang

Kuliner makanan yang ada di kijang kecamatan Bintan timur sangat banyak. Salah satu makanan favorite yang banyak digemari adalah kuliner ayam geprek embak yu. Tidak hanya singgah, pelanggan juga dapat memesan dengan menghubungi WhatsApp nomor 0822.8803.4949 pesanan anda akan segera di kirim. Apalagi, kedai kopi embak yu sedang menyediakan promo di bulan Maret menyambut 4 tahun ayam geprek embak yu.

(embak yu Feni pemilik warung kedai ayam geprek kijang)

Pembelian 2 box nasi ayam geprek free 1 pcs, pembelian bocket isi 5 pcs ayam Geprek hanya Rp 55.000 promo tersebut hanya berlaku di bulan maret. Kedai kopi embak yu adalah salah satu pusat andalan tempat persinggahan masyarakat untuk menikmati dan mencicipi nikmatnya hidangan ayam geprek embak yu. Dengan beraneka sambal seperti sambal bawang, sambal tomat, sambal BBQ dan sambal hijau memberikan rasa pedas dan gurih bagi pecinta kuliner ayam geprek.

Di samping cita rasa yang enak, tekstur ayam yang guring pecinta kuliner bisa merasakan masakan khas embak yu.

“Awalnya usaha kuliner ini berawal dari usaha rumahan yang dikerjakan saya sendiri. Alhamdulillah saat ini ayam geprek embak yu sudah empat tahun berjualan dengan memberikan cita rasa yang enak pada pelanggan yang singgah. Kita berharap kedepan embak yu dapat membuka cabang di Tanjungpinang dan tempat lainya agar setiap konsumen embak yu yang jauh dapat terjangkau. Saat ini hanya memesan melalui telpon dan WhatsApp dulu,” ujar embak yu Feni di warung kedai ayam geprek kijang. (Red)