Ajang Pilkada Tingkatkan Geliat Bisnis Digital Printing di Tanjungpinang

Katakepri.com, Tanjungpinang – Momen Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Tahun ini cukup membantu meningkatkan geliat bisnis digital printing di Kota Tanjungpinang.

Salah satu dari sekian banyak bisnis yang sebelumnya ikut meredup akibat terdampak Covid 19 itu perlahan mulai menemukan ritme penjualannya.

Itulah yang dirasakan Hendra, owner Kedai Digital yang beralamat di Jl. Tugu Pahlawan No. 38, tepatnya di depan Swalayan Top 10.

Meski tidak sebanyak dulu, Hendra bersyukur masih ada Paslon yang memakai jasanya untuk dibuatkan baliho dan spanduk.

“Peningkatan itu pasti ada namun tidak sebanyak dulu setiap Paslon bisa memesan baliho dan spanduk sesukanya dengan jumlah banyak karena sekarang dibatasi,” jelasnya.

Pembatasan itu katanya, dilakukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tanjungpinang melalui sistem lelang.

“Jadi proyek-proyek ini jatohnya lelang sekarang, tidak seperti dulu bisa seenaknya pesan,” kata dia.

Masih menggunakan harga standart yang sama sebelum masuknya momen Pilkada, pria yang sudah 10 tahun menggeluti dunia digital printing ini optimis penjualannya lancar.

“Kita masih menggunakan harga standart yang sama permeternya masih Rp 35.000, ya Alhamdulillah ada. Kalau seandainya kami tingkatkan, orang malah lari,” tutur Hendra.

Disamping itu Hendra juga merasa terbantu dengan adanya bantuan yang diberikan Kementrian Ketenaga Kerjaan (Kemenaker) melalui BPJS Ketenaga Kerjaan untuk UMKM dimasa pandemi Covid 19 ini.

“Untuk bantuan sendiri Alhamdulillah sudah 2 kali kita dapat dari BPJS Ketenaga Kerjaan yang masing-masingnya berjumlah Rp 1.500.000,” tutupnya. (Angga)