Masyarakat Keluhkan Kelangkaan Gas Elpiji 3 Kg

Katakepri.com, Tanjungpinang – Pagi-pagi puluhan masyarakat sudah mengantri di agen gas elpiji yang berada di Jl. Sukaberenang, tepatnya di depan SPBU.

Menurut Surya, salah seorang masyarakat yang saat itu ikut mengantri, sudah sebulan gas elpiji 3 Kg di daerahnya tersebut langka.

“Sudah sejak lebaran haji gas 3 kilo gram kadang ada kadang tidak. Tetapi, baru sebulan terkhir ini yang betul-betul parah,” kata dia, Rabu (02/09).

Surya yang merupakan warga Sulaiman Abdullah ini juga mengaku sudah mengantri di lokasi tersebut sejak pagi pukul 08.00 pagi hingga 10 kurang.

“Ya beginilah selalu bang, mana saya mau kerja lagi,” tuturnya.

Ditempat yang sama, Khairoji salah satu masyarakat yang tinggal di Jl. Usman Harun juga mengaku alasanya mengantri karena belakangan gas elpiji ditempatnya dibatasi kuotanya.

“Ini pengaruh pengurangan jatah dan kuota juga,” jelasnya dia.

Sementara itu, Supri, pemilik agen gas elpiji 3 Kg bernama Golden Fuji di Sukaberenang membenarkan seringnya terjadi kondisi antrean mengular dilokasi di tempatnya.

“Sejak lebaran haji sudah seperti ini,” pungkasnya. (Angga)