David Beckham Pernah Mau Bertanding dengan Conor McGregor

Katakepri.com, Jakarta – Conor McGregor adalah pusat perhatian. Bahkan, David Beckham saja pernah mau bertarung dengannya!

Dilansir Metro, ini adalah cerita tahun 2017 lalu. Kala Conor Mcgregor sedang mempersiapkan diri untuk naik ring tinju menghadapi.

“Saat itu, David Beckham datang ke tempat latihan saya,” kata Conor McGregor membuka cerita.



Conor McGregor dan David Beckham saling berbincang. Keduanya adalah ikon olahraga di bidangnya masing-masing.

“Dia bilang, ‘saya mau bertarung denganmu,” kata McGregor.

“Oh wow, kita bisa mewujudkannya jika kita mau!” lanjutnya.

Conor McGregor latihanConor McGregor (instagram/@thenotoriousmma)



Tentu saja, perkataan David Beckham adalah sebuah bercandaan. Conor McGregor pun tidak menanggapi serius, tapi kalau memang David Beckham mau, dirinya mau-mau saja.

“Kami hanya tertawa saja saat itu,” ujar ‘The Notorious’.

Bagi Conor McGregor, David Beckham adalah role model dalam bidang fashion. McGregor sangat menghormatinya dan bahkan juga belajar darinya.

“Dia adalah role model dalam bidang fashion dan olahraga. Kami terus berhubungan baik dan saya sangat menghormatinya,” tutup McGregor.

Conor McGregor sendiri kini sedang menikmati masa-masa pensiun. Selama berkarir di UFC, Conor McGregor merupakan mantan juara dua divisi di UFC, yakni Featherweight dan Lightweight. Dia juga pernah merasakan tiga kemenangan di tiga divisi. Rekor kemenangannya 22-4. (Red)

Sumber : detik.com