Luncurkan Beras Padi Mas, Apri: Bukti Bangkitnya Pertanian Bintan

Katakepri.com, Bintan – Bupati Bintan Apri Sujadi melaunching nama khas kemasan produk beras lokal Bintan, dengan nama merek ” Padi Mas “. Beras lokal produk Bintan itu juga ditargetkan bisa dipasarkan lebih luas lagi, hal ini agar bisa meningkatkan pendapatan bagi petani Bintan.

” Kita sudah merancang dan menetapkan nama ” Padi Mas ” sebagai produk beras asli petani Bintan. Dengan merek khas Bintan tersebut, kita harapkan nantinya bisa melakukan pemberdayaan serta pembinaan petani Bintan untuk lebih maju lagi ,” tegasnya usai panen raya di Kawasan Sawah Poyotomo, Minggu (12/4).

Menurutnya saat ini, Bintan telah memiliki 2 lokasi kawasan strategis untuk pengembangan kawasan pertanian tanaman padi, di Desa Sri Bintan dan Desa Toapaya. Untuk pengembangan budi daya padi ini, Pemkab Bintan sedang mengembangkan varietas padi Inpari 32.

(Beras lokal Bintan Padi Mas yang sudah dikemas pada saat peluncuran)

”Varietas padi yang dikembangkan saat ini, jenis Inpari. Kita memiliki keunggulan dari Ph dan Keasaman tanah cocok untuk tanaman padi. Jadi saat ini, fokusnya adalah bagaimana petani Bintan bisa memproduksi padi dan beras lokal lebih banyak lagi ” ujarnya

Selain itu, menurutnya salah satu stigma yang sedang dibangun adalah bagaimana menggerakkan petani muda (milenial) untuk memajukan pertanian dengan ikut serta dalam sektor pertanian.

” kita juga sedang menggerakkan bagaimana profesi petani tadi digerakkan oleh kaum muda (milenial) ” tutupnya. (Ast)