Utamakan Keselamatan Masyarakat, Apri Pulangkan 39 TKA asal Tiongkok

Katakepri.com, Bintan – Sebanyak 39 TKA PT BAI dipulangkan secara bertahap. Ketua Administrator KEK Galang Batang, Hasfarizal Handra menuturkan bahwa sesuai dengan arahan Bupati Bintan Apri Sujadi bahwa dilakukan pemulangan TKA karena tidak memenuhi persyaratan dokumen ketenagakerjaan.

” secara bertahap dipulangkan karena tidak memiliki dokumen ketenagakerjaan, barusan dengan pesawat Lion Air JT 621 tujuan Jakarta, jam 10.35 wib ” ujarnya di Bandara RHF Tanjungpinang, Kamis (2/4).

(TKA dari China dalam perjalanan untuk dipulangkan melalui Bandara Raja Haji Fisabilillah Tanjungpinang)

Dikatakannya juga bahwa ke 39 TKA telah melewati prosedur keprotokolan kesehatan diantaranya dengan melewati Rapid Test Covid-19. Menurutnya, hasil yang didapat seluruh TKA tersebut negatif.

” sudah dilakukan prosedur keprotokolan kesehatan Covid-19 terhadap 39 TKA tersebut, hasilnya negatif. Namun tetap kita pulangkan karena mereka tidak memenuhi prosedur ketenagakerjaan ” tutupnya. (Ast)