Katakepri.com, Tanjungpinang – Pengurus Ikatan Mahasiswa Kabupaten Lingga (IMKL) Kota Tanjungpinang yang diketuai Ramadhani menghimbau Mahasiswa Lingga yang berkuliah di sejumlah Universitas Kota Tanjungpinang untuk tetap tinggal di Kota ini.
Himbauan ini disampaikannya semata-mata untuk meminimalisir penyebaran virus corona atau covid-19 di daerah asal mereka tinggal.
Dani, sapaan Ketua IMKL Tanjungpinang ini mengingatkan Mahasiswa Lingga di Kota itu untuk mengerti jika libur yang diberikan Universitas tersebut tujuannya untuk menghindari perkumpulan, bukan untuk berlibur dan pulang kampung.
“Pada hari ini, 19 maret 2020 seluruh Universitas yang ada di Tanjungpinang diliburkan, berkenaan dengan itu pula saya selaku ketua beserta pengurus IMKL memberikan himbauan kepada Mahasiswa Lingga untuk tidak berpergian ketempat keramaian dan pulang kampung,” ujarnya, Kamis (19/03).
Dani juga mengharapkan para Mahasiswa yang sudah terlanjur pulang kampung untuk segara melakukan pengecekan diri di Rumah sakit ataupun Puskesmas terdekat supaya dapat dilakukan tindakan dini jika positif terpapar.
“Ingat libur ini kita Mahasiswa tetap melanjutkan perkuliahan di rumah melalui metode classroom,” tegasnya. (Angga)