Pemko Tanjungpinang Adakan Pelatihan Menjahit Sekaligus Bantuan Mesin Jahit

Katakepri.com, Tanjungpinang – Wakil Walikota Tanjungpinang membuka secara resmi Pelatihan Menjahit dan Bordir Tahun Anggaran 2019, di Aula SMK N 2 Tanjungpinang, Senin (19/08).

Pelatihan menjahit yang digelar Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang tersebut diikuti sebanyak 20 orang Ibu-ibu di Kota Tanjungpinang. Selain diberikan pengetahuan tentang tata cara menjahit, mereka nantinya juga akan diberikan alat berupa mesin jahit dan mesin bordir dengan merek Singer.

Rahma, usai membuka kegiatan berharap pelatihan tersebut tidak hanya sekedar kegiatan seremonial semata, tapi juga dapat menghasilkan penjahit-penjahit yang profesional.

“Saya tekankan disini para peserta yang benar-benar orang yang mempunyai talenta. Kalau memang betul dia mempunyai keahlian untuk menjahit maka ikut dan menjahitlah,” ucap Rahma.

Rahma pada kesempatan itu juga berharap alat-alat yang diberikan berupa mesin jahit dan bordir tersebut dapat dipergunakan sesuai dengan tupoksinya.

Sebagai bentuk rasa tanggung jawabnya, Rahma setelah pelatihan akan mengawasi para peserta dalam pengunaan mesin yang diberikan supaya tidak disalah gunakan, salah satunya dijual.

“Saya yakin kalau mereka 20 orang itu bersungguh-sungguh pasti akan berhasil. Artinya, apa yang kita buat pada hari ini tidak sia-sia begitu saja,” tutupnya.

Ditempat yang berbeda, Wakil Ketua II DPRD Kota Tanjungpinang, Ade Angga yang saat itu hadir pada pelatihan secara tegas mengatakan bahwa Ia akan selalu mendukung kegiatan-kegiatan yang sifatnya membangun.

Turut hadir pada pembukaan kegiatan pelatihan menjahit dan bordir, Kepala Sekolah SMKN 02 Tanjungpinang Siskayati, Sekertaris Dinas Tenaga Kerja, Koperasi dan Usaha Mikro Kota Tanjungpinang Herlina Susilo Wati. (Angga)