Tanjungpinang Bebas Penyakit Difteri

Katakepri.com, Tanjungpinang – Tanjungpinang Bebas penyakit Difteri. Saat ini masih belum ditemukan siswa yang terjangkit penyakit Difteri. Hal tersebut dibuktikan dengan tidak ditemukannya murid yang terjangkit penyakit tersebut setelah seluruh Sekolah Dasar melakukan suntik pencegahan Difteri beberapa waktu lalu,

Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Tanjungpinang, Rustam menyebutkan, saat melakukan imunisasi Difteri beberapa waktu lalu pihaknya belum menemukan anak yang terjangkit Difteri.

“Imunisasi Difteri yang dilakukan beberapa waktu lalu, belum ada ditemukan murid yang sudah terjangkit Difteri,” ungkap Rustam saat dijumpai di lapangan Pamedan Ahmad Yani, saat menghadiri malam Apresiasi dan Penghargaan bagi anggota Korpri ASN dan Purna Bhakti 2017. Selasa malam (19/12).

Meskipun belum ditemukan anak yang terjangkit Difteri pada saat imunisasi, Dinkes kota Tanjungpinang akan terus memantau perkembangan penyakit tersebut.

“jika ada murid yang terjangkit Difteri, kita akan lakukan imunisasi ulang ,” kata Rustam menjelaskan.

Rustam juga mengungkapkan, bahwa kegiatan imunisasi Difteri berikutnya akan se segera mungkin di lakukan.

“Pencegahan penyakit Difteri tidak hanya cukup dilakukan dengan sekali imunisasi, harus dilakukan secara bertahap. Itu semua demi mencapai hasil yang baik dan terbebas dari Difteri bagi Kota Tanjungpinang,” tegas Rustam. (Angga)