Aksi Peduli Rohingya, Ade Angga : Senjata Orang Mukmin Itu Adalah Doa

Katakepri.com, Tanjungpinang –
Puluhan Organisasi Masyarakat (Ormas) Islam Tanjungpinang gelar aksi peduli rohingya, bertempat di lapangan pamedan Ahmad Yani, Rabu (06/09).

Acara yang di gelar oleh beberapa ormas Islam di Tanjungpinang ini merupakan bentuk rasa kepedulian terhadap warga masyarakat rohingya di myanmar, yang sedang mengalami penindasan HAM.

Dalam bentuk upaya rasa kepedulian Mereka terhadap sesama umat beragama dan juga rasa peduli kepada sesama manusia, mereka menyerukan kepada seluruh lapisan masyarakat Tanjungpinang agar bersama-sama menggalangkan dana terbaik mereka, baik ormas, lapisan pemerintahan , mahasiswa dan masyarakat umum yang turut hadir mau pun tidak.

Rencananya bantuan yang sudah terkumpul nantinya akan disalurkan dengan menggunakan aksi cepat Tanggap (ACT) yang Sudah berpengalaman dan juga profesional dalam menyalurakan bantuan kemanusiaan.

( Ade Angga, saat memberikan orasi dalam Aksi Peduli Rohingya )

Dalam aksi peduli rohingya ini wakil ketua 1 DPRD kota Tanjungpinang Ade Angga juga mengungkapkan rasa kepeduliannya terhadap warga masyarakat rohingya yang sedang mengalami penindasan HAM

“jika menyangkut kemanusiaan kita harus bersatu, senjata orang Mukmin itu adalah doa, tekannya.

Dalam orasinya Ade Angga mengajak seluruh lapisan masyarakat kota Tanjungpinang dari berbagai latar belakang agama dan etnis bersatu padu memberikan sumbangsih materi maupun doa kepada korban tragedi kemanusiaan di Rohingya, Myanmar.

Dalam aksi peduli rohingya tersebut Dana yg sudah terkumpul pagi tadi berjumlah 21.940.800 +1 Ringgit.

Aksi solidaritas untuk Rohingya tersebut juga dihadiri oleh Wakil Walikota H. Syahrul, Tokoh Masyarakat Kepri Huzrin Hood, puluhan ormas islam, organisasi lintas agama, mahasiswa dan masyarakat Kota Tanjungpinang. (Angga)