katakepri.com, Batam – Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad meluncurkan aplikasi layanan pengaduan APEKESAH. Peluncuran ditandai dengan penekanan tombol video profil Apekesah di Aula Lantai IV Kantor Walikota Batam, Selasa (15/8).
Amsakar dalam sambutannya berharap Apekesah ini tidak berhenti di peluncuran saja. Tapi harus benar-benar dimanfaatkan masyarakat Batam.
“Saya tak ingin Apekesah ini bernasib sama dengan puisi Chairil Anwar, Sekali Berarti Sudah Itu Mati. Dan harapan kita saat Apekesah kita launching, jangan ada lagi informasi masyarakat yang terbiarkan, terabaikan,” ujarnya.
Ia menyambut baik hadirnya aplikasi layanan pengaduan ini. Amsakar menilainya sebagai sebuah terobosan. Sesuai dengan permintaan Pimpinan Daerah sekarang yang ingin ada terobosan dari pegawai pemerintah.
“Terobosan ini untuk memenuhi ekspektasi masyarakat. Kami coba cernat, siasati informasi yang disampaikan masyarakat. Karena pemerintah yang berhasil adalah pemerintah yang responsif terhadap persoalan yang dihadapi masyarakat,” kata dia.
Sementara itu, Kepala Dinas Kominfo Kota Batam, Salim mengatakan Apekesah ini sudah bisa diunduh di Playstore Android. Atau dapat juga diakses melalui website http://apekesah.batam.go.id.
“Setelah di-download (unduh), tahapan berikutnya registrasi. Daftarkan username, password, alamat email, dan nomor handphone. Kemudian akan ada balasan ke email untuk aktivasi akun,” papar Salim.
Masyarakat bisa membuka aplikasi dan login (masuk) dengan username serta password yang telah didaftarkan sebelumnya. Setelah login, masyarakat bisa menyampaikan pengaduan melalui formulir isian yang tersedia.
“Isi judul aduan, lokasi, tanggal, waktu, Organisasi Perangkat Daerah (OPD) yang dituju, dan uraian singkat tentang kejadian yang dilaporkan. Lampirkan foto,” kata dia.
Tiap OPD, kata Salim, sudah diberi username dan password untuk pengawasan aduan masyarakat melalui Apekesah ini. Peran OPD sangat besar untuk menindaklanjuti aduan yang masuk.
Peluncuran Apekesah ini juga mendapat apresiasi dari Dinas Kominfo Provinsi Kepulauan Riau. Kepala Dinas Kominfo Kepri, Guntur Sakti mengatakan Batam memang wajib untuk membangun banyak aplikasi demi memudahkan akses masyarakat ke pemerintah.
“Infrastruktur Batam super lengkap. Fasilitas ada. Semua provider komunikasi ada di sini. Kominfo beternak aplikasi, itu benar. Apekesah bukan lagi menjadi pilihan, sudah kewajiban,” kata mantan Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Batam ini. (Red/Hum)